Selasa, 22 Mei 2012

"LIKA LIKU ULTRAS INDONESIA"


Fenomena Ultras kini kian populer di penjuru dunia, tak kalah populer juga bagi Indonesia. Giant Flag, Chants Total , berdiri selama 90 menit, serta Pyro show menghiasi tribun kebanggan supporter beraliran ULTRAS di Indonesia. Tujuan mereka hanya satu, mendukung TOTAL tim saat bertanding dengan cara mereka tersendiri. Sama saja seperti supporter yang lain, mungkin hanya tampilan dan penyajian ultras saja yang berbeda.


Awalnya senang ketika melihat Hadirnya supporter berjiwa Ultras di INDONESIA ini dan tetap dirangkul oleh WADAHnya. Namun miris sekali rasanya ketika kita tahu bahwa  sebagian kehadiran Supporter berjiwa Ultras masih dipandang negatif. Mulai dari warna, style atau bahkan prasangka buruk mereka kalau berdirinya kelompok baru dalam sebuah organisasi supporter pasti ada niat memecah dan unsur politik dibaliknya. Padahal itu semua adalah BOHONG atau statement seorang yang sirik melihat sebuah kebebasan dikelompoknya. Mungkin yang ada di pikiran mereka hanya ingin semua itu sama atau satu, padahal kalo dilihat lebih luas lagi, NEGARA KITA TERBENTUK BERDASARKAN keberagaman suku, budaya, agama dan ras. Toh dengan begitu Indonesia bisa merdeka. Sedikit saran buat kelompok ULTRAS di Indonesia:

1. Jauhi POLITIK dari kelompokmu (bila kelompok Ultrasmu masih 1 Wadah supporter) -> karena dengan masuknya politik di kelompok Ultras-mu hal itu menjadi satu kartu AS yang dipakai untuk menjatuhkan kelompokmu dalam organisasi supporter itu. 
ex: "ULTRAS BERDIRI DARI ORANG PARTAI INI, ORANG INI MENDIRIKAN ULTRAS UNTUK SEBUAH JABATAN." --- WTF.! ingat ULTRAS BUKAN POLITIK.

2. Ciptakan KREASI SETIAP BERLAGA -> Karena dengan terus berkreasi, orang (penonton) akan bersimpati dengan kelompokmu, dan PANDANGAN POSITIF akan tercipta karena aksimu. :)

3. BER-TANDANG-LAH dan CIPTAKAN PERSAUDARAAN ANTAR SUPPORTER -> Dengan begitu kelompokmu akan selalu disenangi dan dirindukan supporter lain baik saat kandang ataupun tandang karena kebaikan dan persaudaraan kelompokmu.

4. Berikan bantuan bagi TIM mu -> meskipun kecil namun bantuan bagi tim sangat berarti. Berarti bagi Tim dan juga bagi kelompokmu. 

5. RANGKULAH ARUS BAWAH -> Mau bagaimanapun mereka, tapi arus bawah dari sebuah organisasi supporter itu diibaratkan sebagai JIWA nya. Apabila kepengurusan tidak pernah mendengarkan aspirasi arus bawahnya, maka akan timbul gelombang massa yang ingin sebuah Kebebasan. Kebebasan memilih, beraspirasi, dan bergerak.

6. JANGAN TAKUT SEBARKAN JIWA ULTRA-MU.!
hanya seorang pengecutlah yang perlahan menghilang dari peredaran bumi ini. :D

mungkin langkah diatas bisa diterapkan kalau memang Kelompok kalian masih dipandang sebelah mata dengan cemooh dan statement merendahkan.
Meskipun dalam wadah supporter daerah kalian kelompok Ultras masih dianggap "SAMPAH" organisasi, tapi pandanglah pada sisi LUAS bahwa di luar sana supporter lain, penonton umum, dan Tim sangat merindukan dan mendukung kehadiran kelompokmu..

STAND ON YOUR GROUND.!!
KEBEBASAN MILIK KITA, BUKAN MEREKA.
KITA ADA KARENA TIM, BUKAN KARENA MEREKA.

LIBERTA PER GLI ULTRAS.!!

5 komentar: